Selamat Datang di Website Resmi Desa Walaharcageur, Kecamatan Luragung, Kabupaten Kuningan

BERITA DESA

Musyawarah Desa Pembahasan Peraturan Desa tentang Hari Jadi Desa Walaharcageur

Pada Hari Sabtu Tgl 04 Juni 2022 Pemerintah Desa Walaharcageur telah menyelengarakan Musyawarah Desa tentang pembahasan Peraturan Desa tentang Hari jadi Desa Walaharcageur, dan dalam Rapat tersebut telah disepakati hari jadi Desa Walaharcageur jatuh pada tgl 12 Juni berdasarkan Peraturan Desa yang telah di susun oleh BPD Desa Walaharcageur dan telah disetujui oleh selurih elemen Pemerintahan Desa, 

MUSYAWARAH DESA PEMBAHASAN R APBDES

Pada Hari Selasa 15 Maret 2022 Pemerintah Desa Walaharcageur Bersama BPD Desa Walaharcageur telah mengadakan Rapat pembahasan RAPBDES yang mana dalam rapat tersebut BPD Desa Walaharcageur telah menyetujui RAPBDES yang di ajukan oleh Pemerintah Desa Walaharcageur, dan Desa Walaharcageur merupakan Desa Pertama yang sudah menetapkan APBDES Di Kecamatan Luragung tahun 2022.

SEMINAR

Pada hari kamis tanggal 17 Maret 2022 bertempat di Hotel Purnama Kuningan Bapak Kepala Desa Walaharcageur mengikutu Seminar tentang sejarah Desa Desa yang ada di Kabupaten Kuningan, seminar Tersebut di ikuti oleh seluruh Kepala Desa se Kabupaten Kuningan.

Halaman